Rajeev Sharma mengaku kagum dan
terinspirasi dengan kehidupan Nabi Muhammad dan memutuskan menerjemahkan
biografinya ke bahasa Marwari. (Dok. ganvkagurukul.blogspot.com)
Diberitakan Daily Observer dan The Better India, pria tersebut bernama Rajeev Sharma, yang menerjemahkan biografi Nabi Muhammad ke bahasa Marwari, bahasa yang digunakan di wilayah Shekhawati, Rajashtan.
|
"Saat saya kecil, guru memerintahkan kami untuk membaca banyak buku. Sejak saat itu saya terus membaca. Saya membaca biografi Nabi Muhammad juga dan berpikir untuk menuliskan kisah menakjubkan itu," ujar Sharma.
Buku biografi Nabi Muhammad banyak menginspirasi Sharma. Di antara yang paling menginspirasinya adalah ajaran untuk menghormati perempuan, tetap tenang, dan menerima apapun yang ditakdirkan Allah.
Akhirnya pria penjual herbal ini memutuskan menerjemahkan isinya ke dalam bahasa setempat. Sharma adalah penganut Hindu, namun dia mengaku tidak keberatan menerjemahkan biografi Nabi umat Islam tersebut.
"Saya tidak menganggap agama menjadi masalah besar di sini. Jika kita lihat di masa lalu, semua agama hidup harmonis. Hanya sekarang saja tingkat intoleransi telah meningkat," kata Sharma.
Buku elektronik biografi Nabi Muhammad terjemahan Sharma berjudul "Paigambar Ro Paigam" bisa diunduh di blognya "Ganv Ka Gurukul".
Dia juga memiliki kekaguman pada kitab suci Al-Quran dan berencana menerjemahkannya juga ke dalam bahasa Marwari.
"Tidak pernah terpikir bagi saya, seorang pemuda Hindu, menulis buku soal pemimpin Muslim bisa menciptakan masalah karena saya tidak menyinggung siapapun. Saya hanya terinspirasi oleh dia (Muhammad) dan menulis kebenaran," ujar Sharma.
Saat ini ada 180 juta Muslim di India atau 13 persen dari populasi negara itu.
Credit CNN Indonesia