AK 74 adalah senjata serbu andalan tentara
Rusia yang dirancang langsung oleh Mikhail Kalashnikov, pada 1974,
dengan kaliber peluru mencapai 5,45x39 mm. Senjata ini digunakan oleh
prajurit VDV atau pasukan payung Rusia, untuk bertempur di pegunungan
Afganistan. AK-74 sangat terkenal dengan kebandelan dan daya penetrasi
yang sangat besar. wikipedia.org
Pasukan keamanan Afghanistan seperti dilansir dari Reuters, bergantung sepenuhnya pada bantuan asing dalam upaya mengamankan negara dari aktivitas pemberontakan yang semakin meningkat.
Saat kehadiran militer koalisi pimpinan NATO berkurang tahun lalu, para pemimpin Afghanistan meminta bantuan Moskow, yang pernah berperang di Afghanistan tahun 1980, untuk mendapatkan senjata, di antaranya senjata kecil, artileri dan helikopter>
"Hadiah ini menunjukan persahabatan yang mendalam antara dua negara," kata penasehat keamanan nasional Afghanistan Hanif Atmar. "Sumbangan penting ini berasal dari sahabat penting Afghanistan di saat yang penting untuk Afghanistan."
Ia menambahkan bahwa hadiah senjata dan amunisi dilakukan di bawah perjanjian keamanan antara kedua negara.
Duta Besar Rusia, Alexander Banditskiy, mengatakan para perwira militer dan keamanan negaranya bersedia bekerja sama dengan Afghanistan untuk memerangi masalah seperti terorisme dan narkoba.
Seorang pejabat Rusia bahkan mengatakan hadiah itu menjadi tanda atas kegagalan kebijakan Washington di Afghanistan.
Credit TEMPO.CO