Senin, 30 Juli 2018

China Bangun Supercarrier Pesaing Kapal Induk AS



China Bangun Supercarrier Pesaing Kapal Induk AS
China tengah membangun supercarrier yang mampu menyaingi kapal induk Nimitz milik AS. Foto/Ilustrasi/Istimewa

BEIJING - Sebuah foto yang bocor menunjukkan China serang membangun sebuah supercarrier yang bisa menyaingi kapal induk kelas Nimitz Amerika Serikat (AS).

China saat ini diketahui tengah membangun kapal induk ketiga di Beijing yang diberi nama Tipe 002. Foto China Shipbuilding Industry Corporation menunjukkan Tipe 002 dengan dek penerbangan yang besar, memperlihatkan landasan pendarat dan tiga sistem peluncur ketapel elektro-magnetik. Kesemuanya menunjukkan lompatan teknologi untuk jenis supercarriers yang dikerahkan oleh Angkatan Laut AS.

kapal induk china

Jika semua berjalan sesuai rencana, kapal dengan berat 70 ribu ton ini akan selesai pada 2021.

Dibandingkan dengan kapal induk kedua China, Tipe 001A, Tipe 002 memiliki lompatan bawaan di dek penerbangan dan menggunakan sistem lepas landas yang pendek namun telah menggunakan stopbar dan mempunyai ukuran lebih besar untuk membawa pesawat tempur.

Fitur Tipe 002 juga jauh lebih maju daripada Tipe 001, yang memungkinkan Angkatan Laut China untuk menyebarkan jumlah dan variasi pesawat yang lebih banyak dan menyebarkan pesawat lebih cepat. Jika supercarrier ini bekerja seperti yang direncanakan, kapal ini akan membuat Angkatan Laut China salah satu yang paling kuat di dunia.

Dan ini tampaknya hanyalah permulaan.

China memiliki ambisi besar untuk angkatan laut kelas dunia, dan bahkan membangun kapal induk keempat, yang dilaporkan akan bertenaga nuklir dan mungkin cocok dengan spesifikasi kapal induk kelas Nimitz AS yang dioperasikan Angkatan Laut AS selama setengah abad.

Supercarrier modern akan membawa China di depan Rusia, yang hanya memiliki satu kapal induk, serta menjadi pesaing tunggal Prancis dan AS sebagai satu-satunya angkatan laut yang membanggakan supercarrier bertenaga nuklir yang meluncurkan pesawat dengan ketapel.

"Pertanyaan yang menarik adalah apa yang mereka rencanakan untuk dilakukan oleh kapal induk ini," Daniel Kliman, seorang pengamat di Program Keamanan Asia Pasifik di Pusat Keamanan Baru Amerika.

"Apa yang memungkinkan China untuk mencapai? Banyak gengsi," ujar Kliman lagi. Dan gengsi juga tentang politik domestik.

"Ada banyak perhatian populer di China terhadap program kapal induknya," imbuh Kliman, yang menambahkan bahwa supercarrier juga merupakan sarana efektif untuk memproyeksikan kekuatan di kawasan Asia-Pasifik dan sekitarnya, seperti yang telah digunakan AS selama beberapa dekade.

"Di luar itu, China benar-benar melihat kebutuhan nyata untuk melindungi investasinya yang berjauhan dan melindungi akses pasar ke luar negeri," tutur Kliman. 

"Kapal induk tentu berguna dalam peran itu," tukasnya seperti dikutip dari Business Insider, Minggu (29/7/2018)

Apa pun niatnya, para supercarrier ini akan memperluas kemampuan Tiongkok untuk memproyeksikan kekuatan ke wilayah-wilayah yang diperebutkan di laut dan untuk menerbangkan misi ke darat.

"Entah mereka akan mencoba untuk bertarung dengan musuh atau tentang prestise," ujar Eric Wertheim, seorang ahli angkatan laut dengan Institut Naval AS, menambahkan bahwa itu mungkin sedikit dari keduanya.

Wertheim mengatakan bahwa orang-orang terlihat menangis ketika kapal induk pertama China, Liaoning, ditugaskan karena ada kebanggaan seperti itu.

Wertheim dan Kliman juga sepakat bahwa China pada awalnya akan menggunakan kapal induk mereka saat ini dan masa depan untuk memproyeksikan kekuatan di Laut Cina Timur dan Selatan, terutama untuk wilayah yang terakhir.

Namun akhirnya, China benar-benar tidak membutuhkan kapal induk untuk mencapai tujuan teritorialnya di Laut Cina Timur dan Selatan.

"Semuanya ada di pesawat darat," kata Kliman.

"Jadi apakah tujuan mereka hanya mendominasi Asia atau memproyeksikan kekuatan di perairan lain?" cetus Wertheim.

Tahun lalu, China membuka pangkalan militer luar negeri (pangkalan luar negerinya yang pertama) di Afrika, di mana ia terus berinvestasi dan bersaing untuk mendapatkan bunga.

"Kami benar-benar tidak tahu apa niat (China) itu," kata Wertheim.


Credit  sindonews.com