Rabu, 18 Mei 2016

F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun


F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
F5 Tiger adalah pesawat tempur ringan tipe single seat yang digunakan oleh TNI AU sejak tahun 1980. Setelah tiga dekade lebih mengawal udara Indonesia, F5 Tiger akan memasuki masa purna tugas. Perannya akan segera digantikan dengan pesawat tempur jenis lain, yang lebih canggih. Macan Udara TNI-AU andalan Indonesia ini didesain dan dikembangkan oleh Northrop Grumman, asal Amerika Serikat. airrecognition.com





 F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
Pesawat ini dirancang dengan teknologi tinggi dan dipersiapkan untuk perang dingin menghadapi Rusia. F5 Tiger diciptakan, pada 1970. Tercatat sejumlah negara sebagai pengguna setia dari F5 Tiger Swiss, Korea selatan, Indonesia, Brazi,l dan Amerika. Beberapa program overhaul dilakukan oleh negara pemakai untuk memperpanjang usia terbang sang Macan, mulai dari mesin, sistem radar, electronic warfare systems, ammunition management systems, dan avionics systems. es.dfns.net



F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
Kokpit F5 Tiger dilengkapi dengan AFCS Automatic Flight Control Systems dan HUD Head Up Display, untuk mempermudah kinerja pilot dalam mengoperasikan pesawat. F5 Tiger dilengkapi dengan meriam M39A2, 4 rudal aim-9 sidewinder, dan rudal AGM-65 Maverick. Selain itu F5 Tiger mampu membawa CBU-24/49/52/58 cluster bomb. fightersweep.com


F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
Pesawat tempur F5 Tiger dilengkapi dengan peralatan elektronik super canggih, yaitu INS Inertial Navigation System, TACN Tactical Air Navigation, GPS Global Positioning System, ECM Electronic Measures, dan HOTAS Hand on Throttle and Stick. Selain itu radar AN/APQ-153 yang mampu mendeteksi beragam sasaran di udara. bhmpics.com


F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
F5 Tiger memiliki performa mesin yang sangat luar biasa, karena dilengkapi dengan 2 mesin General Electric J85-GE-21B yang mampu menyemburkan tenaga hingga 22.2kN. Kemampuan mesin ini sangatlah luar biasa dengan thrust-to-weight rasio yang seimbang, dan saat itu, sulit mencari tandingan mesin tersebut. Apalagi dengan tubuh munggilnya, F5 Tiger dapat terbang lebih kencang dengan akselerasi yang sangat tinggi. wikipedia.org

F5 Tiger, Penjaga Langit Indonesia yang akan Pensiun
Pesawat tempur F5 Tiger mampu melaju hingga kecepatan maksimum 1,6 Mach atau 1.700 km/jam dengan jarak terbang mencapai 1.405 km dengan ketinggian 15 km. Panjang F5 mencapai 14 m dengan lebar 4 meter, memiliki berat takeoff mencapai 11 ton. F5 mampu membawa bahan bakar mencapai 2.563 liter, dengan kapasitas tangki cadangan mencapai 1.040 liter. wikimedia.org









Credit  Tempo.co