Senin, 31 Oktober 2016

Inilah 5 Calon Gedung Tertinggi di Asia

 
constructionweekonline Wuhan Greenland Center
 
CB - Bangunan tinggi seakan menjadi salah satu indikator kemajuan bangsa. Tidak heran, setiap negara berlomba-lomba untuk memiliki gedung tertinggi di dunia.
Di Asia, sejumlah rencana pencakar langit pun menjamur, mulai dari China, India, Vietnam, dan bahkan Indonesia.
Gedung apa saja yang akan menghiasi cakrawala Asia? Simak ulasan berikut!
1. Wuhan Greenland Center
Seperti namanya, pencakar langit yang direncanakan berdiri setinggi 636 meter ini terletak di Wuhan, China.
Pada 2011, Adrian Smith + Gordon Gill Architects yang masih memiliki relasi dengan Thornton Tomasetti Engineers, memenangkan kompetisi desain untuk membangun menara milik Greenland Group.
Dengan total 125 lantai, gedung tersebut dijadwalkan selesai pembangunannya pada 2018.
Dari segi fungsi, Wuhan Greenland Center merupakan bangunan multifungsi yang berisi kantor, residensial, dan hotel.

Goldin Finance 117
2. Goldin Finance 117 Masih di China, gedung setinggi 596,5 meter ini tepatnya dibangun di Tianjin.
Pembangunannya bahkan sudah berlangsung sejak 2008 dan dijadwalkan selesai pada 2014.
Namun sayangnya, pada 2011 pembangunan gedung 128 lantai ini ini terpaksa ditunda. Setelah perhitungan ulang, Goldin Finance direncanakan selesai pada 2018.
Fungsi gedung ini adalah untuk hotel dan kantor.

World One Tower akan menjulang setinggi 442 meter dan menjadikannya sebagai gedung residensial tertinggi di dunia.
3. World One Bangunan setinggi 442 meter ini tengah dibangun di Mumbai, India. Dengan estimasi investasi lebih dari 321 miliar dollar AS, World One dirancang oleh Pei Cobb Freed and Partners.
Rencananya, gedung ini akan memiliki 117 lantai dan bisa selesai dibangun pada dua tahun lagi. Setelah beroperasi, World One menyediakan ruang untuk residensial.

VietinBank Business Center Office
4. VietinBank Business Center Office Pencakar langit satu ini berlokasi di Hanoi, Vietnam dengan tinggi 363,2 meter. VietinBank sendiri merupakan kompleks bangunan nyang terdiri dari dua gedung pencakar langit.
Arsitek Inggris tersohor Norman Foster melalui firma arsitekturnya yakni Foster + Partners dipercaya untuk merancang gedung ini.
Jumlah lantai yang dibangun, sebanyak 68 lantai dan akan selesai pada 2019. VietinBank rencananya dibangun untuk menyediakan ruang kantor.
5. Thamrin Nine Tower 1
Pencakar langit selanjutnya yang akan menambah deretan gedung tinggi di Asia bertempat di Jakarta.
Arsitek yang dipercaya PT Putra Gaya Wahana untuk merancang gedung ini adalah Kohn Pederson Fox Associates bersama PT Paramita Abirama Istasadhya.
Dengan tinggi 333,5 meter, bangunan ini akan memiliki total 70 lantai.
Thamrin Nine Tower 1 dijadwalkan selesai dibangun di 2018 dengan fungsi sebagai bangunan hotel dan kantor.




Credit  KOMPAS.com