Kamis, 25 Agustus 2016

6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia

 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Allure of the Seas, merupakan kapal pesiar terbesar di dunia yang dibangun di Turku Finlandia. Kapal yang melakukan perjalanan pertamanya pada Oktober 2010 ini memiliki sebuah aula, dua dek tari, serta teater, kafe Starbucks (pertama kali di sebuah kapal) dan bahkan arena skating es. cruisemates.com


 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Oasis of the Seas membuat rekor baru ketika membawa 6.000 orang. Biaya pembuatan kapal mewah ini diperkirakan mencapai Rp 18,5 triliun, dan bobotnya mencapai 100.000 ton, sama dengan Allure of the Seas. Kapal yang berbobot 100.000 ton ini dilengkapi dengan fasilitas mini-golf, beberapa bar, klub, kolam renang serta lapangan voli dan basket. wikipedia.org

 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Freedom of the Seas mampu mengangkut 4.600 orang termasuk awak. Biaya pembuatan kapal ini sekitar Rp 10,5 miliar. Kapal milik The Royal Caribbean International ini memiliki beberapa fasilitas seperti taman air, Sorrento ‘s pizza, Wi-Fi dan cakupan telepon seluler, serta bioskop 3D. worldtraveledfamily.com

 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Liberty of the Seas memiliki panjang 338,91 meter dan lebarnya mencapai 56,8 meter. Kapal ini dilengkapi 18 deck, 15 di antaranya diperuntukan bagi penumpang. Kapal besar ini merupakan salah satu kapal teraman di dunia. wikipedia.org

 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Independence of the Seas mampu mengangkut 5.710 orang termasuk kru. Kapal ini berlayar pada kecepatan 40 km per jam, di perairan Eropa. Kapal mewah ini dilengkapi dengan dek olahraga, pusat perbelanjaan dan kolam air panas segar. simplonpc.co.uk

 6 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Norwegian Epic milik Norwegian Cruise line ini dilengkapi dengan spa kelas dunia, sebuah pusat kebugaran, klub dan ‘white hot party’ yang terkenal di dunia. Norwegian Epic juga memperkenalkan tipe baru pesiar, jelajah gaya bebas, yang memungkinkan penumpang untuk menikmati jadwal fleksibel (termasuk jam makan malam dan pilihan menu), sesuai keinginan masing-masing penumpang. Inovasi ini membuat Norwegian Cruise Line menjadi salah satu pilihan terbaik untuk perjalanan pesiar. voyagesdestination.com





Credit  Tempo.co