ALEPPO (CB) – Seorang Komandan Militer Iran yang sedang
bertugas di Suriah, Brigadir Jenderal Hossein Hamedani, dilaporkan tewas
dibunuh kelompok militan ISIS. Laporan tersebut disampaikan Korps
Pengawal Revolusi Islam Iran.
Sebagaimana diberitakan The Independent, Jumat (9/10/2015), terbunuhnya Brigadir Jenderal Hossein Hamedani oleh ISIS terjadi pada Kamis 8 Oktober malam hari ketika sedang bertugas membantu pasukan keamanan Suriah pimpinan Presiden Bashar al Assad.
“Jenderal Hamedani berada di Suriah dalam rangka kesepakatan Pemerintah Iran yang menawarkan bantuan militer kepada Pemerintah Suriah dalam memerangi kelompok teroris seperti ISIS,” demikian laporan dari beberapa media Iran.
“Jenderal Hamedani dilaporkan dibunuh oleh militan ISIS ketika bertugas di pinggiran Kota Aleppo, Suriah,” lanjut laporan tersebut.
Sebagaimana diberitakan, Pemerintah Iran memang sangat mendukung berbagai bentuk perlawanan terhadap militan ISIS di Suriah dan Irak. Pemerintah Iran sebelumnya telah menyatakan dukungannya terhadap keputusan Rusia yang mulai meluncurkan serangan udara di Suriah.
Sebagaimana diberitakan The Independent, Jumat (9/10/2015), terbunuhnya Brigadir Jenderal Hossein Hamedani oleh ISIS terjadi pada Kamis 8 Oktober malam hari ketika sedang bertugas membantu pasukan keamanan Suriah pimpinan Presiden Bashar al Assad.
“Jenderal Hamedani berada di Suriah dalam rangka kesepakatan Pemerintah Iran yang menawarkan bantuan militer kepada Pemerintah Suriah dalam memerangi kelompok teroris seperti ISIS,” demikian laporan dari beberapa media Iran.
“Jenderal Hamedani dilaporkan dibunuh oleh militan ISIS ketika bertugas di pinggiran Kota Aleppo, Suriah,” lanjut laporan tersebut.
Sebagaimana diberitakan, Pemerintah Iran memang sangat mendukung berbagai bentuk perlawanan terhadap militan ISIS di Suriah dan Irak. Pemerintah Iran sebelumnya telah menyatakan dukungannya terhadap keputusan Rusia yang mulai meluncurkan serangan udara di Suriah.
Credit Okezone