Senin, 21 Agustus 2017

Menlu Malaysia Minta Maaf soal Bendera Indonesia Terbalik


Menlu Malaysia Minta Maaf soal Bendera Indonesia Terbalik 
Menlu Malaysia Dato Sri Anifah Aman (kanan) meminta maaf atas insiden bendera Indonesia terbalik di buklet SEA Games. (Dok. Kementerian Luar Negeri)


Jakarta, CB -- Menteri Luar Negeri Malaysia Dato Sri Anifah Aman atas nama pemerintah Malaysia meminta maaf atas pencantuman bendera Indonesia terbalik pada buklet kenang-kenangan SEA Games 2017 yang memicu kemarahan masyarakat.

"[Kami] menyatakan menyesal atas kesalahan tak disengaja oleh Komite Organisasi Malaysia (MASOC) yang salah mempublikasikan bendera Indonesia pada buklet kenang-kenangan upacara pembukaan Sea Games ke-29," ujarnya dalam pernyataan yang diterima CNNIndonesia.com dari Kemlu RI, Minggu (20/8).

"Juga atas nama pemerintah Malaysia, kami meminta maaf kepada pemerintah dan warga Republik Indonesia. Dalam hal ini, kami ingin memastikan kepada pemerintah Republik Indonesia bahwa semua langkah telah dilakukan untuk mengatasi situasi yang tidak diharapkan ini."

Selain itu, dinyatakan pula Menteri Pemuda dan Olahraga kedua negara telah bertemu untuk menjelaskan "kesalahan yang disesalkan dan menyampaikan permohonan maaf atas nama MASOC."

Dato juga mengatakan bahwa Malaysia berharap hubungan baik kedua negara bisa terus dipererat.

Pernyataan maaf ini dilontarkan menyusul nota diplomatik yang dilayangkan Kemlu RI melalui Kedutaan Besar di Kuala Lumpur. Pernyataan keras juga disampaikan oleh Menpora Imam Nahrawi dan Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

Masalah ini menyeruak ke permukaan setelah Imam meluapkan kekecewaannya melalui akun Twitter, semalam. Kicauan itu langsung dibalas oleh permintaan maaf dari Menpora Malaysia Khairy Jamaluddin.

Namun, hari ini koran Malaysia, Metro Ahad, turut melakukan kesalahan yang sama sehingga warganet kembali mengecam negara tetangga yang berada di utara Indonesia itu.

Topik dalam tanda pagar (tagar) #ShameOnYouMalaysia pagi ini dipenuhi kekesalan warganet Indonesia yang mengutuki koran surat kabar tersebut..

Mereka membagikan foto yang memperlihatkan bendera Indonesia terbalik dalam halaman infografis koran tersebut. Tak sedikit netizen yang menuding Malaysia sengaja melakukan kesalahan ini karena terjadi dua kali dalam waktu yang tak berselang lama.





Credit  CNN Indonesia


Bendera Indonesia Terbalik, Kemlu Kirim Nota Diplomatik


Bendera Indonesia Terbalik, Kemlu Kirim Nota Diplomatik 
Ilustrasi. Kemlu RI mengirimkan nota diplomatik ke Malaysia terkait insiden bendera Indonesia terbalik. (CNN Indonesia/Resty Armenia)



Jakarta, CB -- Kementerian Luar Negeri melalui Kedutaan Besar RI di Kuala Lumpur mengirim nota diplomatik kepada pemerintahan Malaysia terkait pencantuman bendera Indonesia terbalik pada buklet SEA Games 2017, baru-baru ini.

Kemlu RI menyatakan telah berkomunikasi dengan Menteri Luar Negeri Malaysia Dato Sri Anifah Aman sejak semalam. Hal tersebut ditindaklanjuti dengan pengiriman nota diplomatik terkait insiden yang memicu kecaman warga Indonesia ini.

"KBRI Kuala Lumpur juga telah menyampaikan nota diplomatik untuk menyampaikan kekecewaan terkait hal ini," bunyi pernyataan Kemlu RI yang diperoleh CNNIndonesia.com, Minggu (20/8).

Selain itu, disampaikan pula Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Khairy Jamaluddin meminta waktu untuk bertemu Menpora RI Imam Nahrawi di Kuala Lumpur terkait hal ini.

Pihak Malaysia sebenarnya telah meminta maaf terkait kesalahan ini. Tak lama setelah Imam menyampaikan kekecewaannya lewat Twitter, Khairy langsung membalas kicauan tersebut dengan permintaan maaf.

Namun, hari ini koran Malaysia, Metro Ahad, turut melakukan kesalahan yang sama sehingga warganet kembali mengecam negara tetangga yang berada di utara Indonesia itu.


Topik dalam tanda pagar (tagar) #ShameOnYouMalaysia pagi ini dipenuhi kekesalan warganet Indonesia yang mengutuki koran surat kabar tersebut, Metro Ahad.

Mereka membagikan foto yang memperlihatkan bendera Indonesia terbalik dalam halaman infografis koran tersebut.

Tak sedikit netizen yang menuding Malaysia sengaja melakukan kesalahan ini karena terjadi dua kali dalam waktu yang tak berselang lama.



Credit  CNN Indonesia


RI Minta Malaysia Tarik Buklet Bendera Indonesia Terbalik


RI Minta Malaysia Tarik Buklet Bendera Indonesia Terbalik 
Menko PMK Puan Maharani meminta Malaysia mencabut buklet SEA Games 2017 yang mencantumkan bendera Indonesia terbalik. (CNN Indonesia/Andry Novelino)


Jakarta, CB -- Pemerintah Indonesia melalui Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia Puan Maharani meminta Malaysia menarik buku kenang-kenangan SEA Games 2017 yang mencantumkan bendera Indonesia terbalik.

Puan juga meminta pemerintah Malaysia segera memberikan surat permintaan maaf terbuka dan resmi yang ditandatangani pihak bertanggung jawab.

Permintaan tersebut telah disampaikan melalui surat resmi yang dilayangkan Kementerian Pemuda dan Olahraga dan Kementerian Luar Negeri, Minggu (20/8).

"Ya ini berkaitan dengan simbol-simbol negara. Tentu saja hal ini urusannya resmi dan hal itu dilakukan dalam event resmi SEA Games yang disebarkan kemarin di stadion. Kita berharap itu ditarik, diganti dan diperbaiki," ujarnya pada Minggu (20/8).

Sejauh ini, Puan mengaku bahwa pihaknya dan pemerintah Malaysia telah berkomunikasi, sebagaimana disampaikan dalam surat yang dirilis Pemerintah Malaysia. Namun pertemuan itu masih bersifat informal.

"Komunikasi sudah dilakukan melalui jalur-jalur yang memang harus melakukan komunikasi tersebut. Tapi memang karena ini berkaitan dengan nama Indonesia, yang merupakan simbol Indonesia melalui bendera, ya komunikasi yang kami lakukan adalah kami berharap bahwa komunikasi formal," ujarnya menegaskan.

Puan juga menyebut surat permintaan maaf dari pihak penyelenggara yang sebelumnya dirilis tidak bisa dikatakan sebagai surat resmi karena tidak menyertakan tanda tangan orang yang bertanggung jawab atas insiden ini.


"Terus terang saja dalam surat itu saya tidak melihat siapa yang menandatangani hal tersebut, jadi saya berharap ada tanda tangan resmi, disampaikan resmi, bahkan kalau perlu juga siapa yang bertanggung jawab dalam menandatangani surat tersebut bahwa hal itu harus dilakukan," ujarnya.

Kesalahan Indonesia

Kendati demikian, dia melihat adanya niat bagi dari kedua belah pihak untuk menyelesaikan masalah ini. Dia juga tidak ingin kejadian ini mengganggu hubungan kedua negara dan SEA Games yang tengah berlangsung.

Lebih lanjut, Puan meminta masyarakat tidak menghubungkan kejadian ini dengan kesalahan sama yang dibuat Indonesia pada SEA Games 2011. Kala itu, Indonesia mencantumkan bendera Malaysia secara terbalik.

"Ya kita kan tidak mengungkit masa lalu, apakah kemudian ini balas-membalas. Ini kita niatnya diniati dengan niat baik dulu lah, jangan beprikir yang macam-macamlah. Kami harap kecerobohan ini nggak dianggap sepele ... saya tidak mau menanggapi hal tersebut dengan emosi," ujarnya.



Credit  CNN Indonesia