Jumat, 04 Januari 2019

Telepon Putin, Macron Sampaikan Prioritas Prancis di Suriah

Presiden Prancis, Emanuel Macron dalam percakapan dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin menyampaikan prioritas Prancis di Suriah, yakni perang melawan teroris. Foto/Istimewa

PARIS - Presiden Prancis, Emanuel Macron dalam percakapan dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin menyampaikan prioritas Prancis di Suriah. Macron menuturkan, prioritas Prancis di Suriah adalah perang melawan teroris.

"Macron itu ingat bahwa perang melawan terorisme adalah prioritas utama Prancis di Suriah untuk memberantas kelompok ISIS dan menangkal setiap kebangkitan terorisme di wilayah itu," kata Istana Elysee dalam sebuah pernyataan.


Istana Elysee menyatakan, kepada Putin, Macron menegaskan pertarungan ini belum berakhir dan akan dilanjutkan oleh koalisi internasional, meski Amerika Serikat (AS) telah mundur dari Suriah.

Menurut Istana Elysee, dalam percakapan itu juga, Macron menekankan perlunya memastikan semua pihak untuk memenuhi komitmen yang dicapai dalam pertemuan  Istanbul pada 27 Oktober 2018 lalu.


"Macron menggarisbawahi bahwa Prancis telah lebih dari sebelumnya berpegang pada solusi politik untuk krisis Suriah sejalan dengan Resolusi 2254 Dewan Keamanan (DK) PBB, satu-satunya cara yang mungkin untuk stabilitas dan perlindungan bagi populasi sipil dan bagi dunia," ungkapnya.

"Dia menunjukkan dalam konteks ini bahwa negara-negara yang bersangkutan harus bertanggung jawab penuh untuk memastikan proses konstitusi yang andal bersama dengan pemilihan umum yang bebas dan adil yang dipantau oleh PBB," tukasnya.


Credit Sindonews

https://international.sindonews.com/read/1367597/41/telepon-putin-macron-sampaikan-prioritas-prancis-di-suriah-1546500530