Jumat, 15 Mei 2015

Serangan AS Tewaskan Wakil Komandan ISIS

Kelompok Militan ISIS (Foto:IB Times)
Kelompok Militan ISIS (Foto:IB Times)
BAGHDAD  (CB) – Kementerian Pertahanan Irak menyatakan Wakil Komandan Kelompok Militan ISIS, Abu Ala al Afri tewas dalam serangan udara Amerika Serikat (AS) hari ini.
Seperti dilansir IB Times, Rabu (13/5/2015), Kementerian Pertahanan Irak memperlihatkan video serangan udara yang dilakukan oleh AS di Kota Mosul.
 Aksi Teatrikal Menolak Radikalisasi ISIS
Pemerintah Irak meyakini jika Abu Alaa al Afri tewas dalam serangan udara tersebut, maka pernyataan itu benar. Dalam satu bulan ini, serangan AS berhasil melumpuhkan dua pimpinan ISIS.
Sebelumnya pada 2 Mei, Pemimpin ISIS Abu Bakar al-Baghdadi terluka parah ketika mendapat serangan udara AS. Kini ia dikabarkan tidak memimpin lagi kelompok militan tersebut.
Abu Alaa al Afri sendiri merupakan salah satu orang kepercayaan Al Baghdadi dalam berjuang bersama ISIS, ia merupakan ahli fisika yang diyakini sebagai salah satu pimpinan kelompok militan itu.
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi resmi dari kelompok militan ISIS terkait tewasnya Abu Alaa al Afri. Pihak intelijen AS dan Irak kini bekerja keras untuk mencari informasi tentang pimpinan sementara ISIS saat ini.


Credit  Okezone

AS Bantah Wakil Komandan ISIS Tewas

Wakil Komandan ISIS, Abu Alaa al Afri, (Foto:Al Jazeera)
Wakil Komandan ISIS, Abu Alaa al Afri, (Foto:Al Jazeera)
WASHINGTON   (CB)– Militer Amerika Serikat (AS) membantah jika serangan udara yang dilakukannya menewaskan Wakil Komandan ISIS, Abu Ala al Afri.
Seperti dilansir Al Jazeera, Kamis (14/5/2015), militer AS mengakui jika mereka melakukan serangan udara di wilayah Irak dan Suriah. Namun, mereka tidak menemukan laporan jika Abu Ala al Afri tewas.
 Aksi Teatrikal Menolak Radikalisasi ISIS
Pihak AS enggan berspekulasi jika Abu Ala al Afri tewas, hal ini dikarenakan akan menimbulkan aksi balas dendam dari Kelompok Militan ISIS.
Sebelumnya, Kementerian Pertahanan Irak menyatakan Wakil Komandan Kelompok Militan ISIS, Abu Ala al Afri tewas dalam serangan udara Amerika Serikat (AS). Pemerintah Irak meyakini jika Abu Alaa al Afri tewas dalam serangan udara tersebut.
Abu Alaa al Afri sendiri merupakan salah satu orang kepercayaan Abu Bakar Al-Baghdadi dalam berjuang bersama ISIS, ia merupakan ahli fisika yang diyakini sebagai salah satu pimpinan kelompok militan itu.
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi resmi dari kelompok militan ISIS terkait tewasnya Abu Alaa al Afri. Pihak intelijen AS dan Irak kini bekerja keras untuk mencari informasi tentang pimpinan sementara ISIS saat ini.


Credit   Okezone