Selasa, 16 Desember 2014

Iran Tolak Rundingkan Semua Jenis Rudal


Headline
Ali Akbar Velayati - (Foto: Presstv)


CB, Tehran -- Ali Akbar Velayati, penasehat senior pemimpin Revolusi Islam Iran Ayatollah Ali Khamenei, mengesampingkan kemungkinan memasukan rudal-rudal Iran dalam perundingan nuklir.

"Masalah rudal Iran tidak untuk semua jenis negosiasi," ujar Velayati kepada wartawan.

"Tidak akan ada pembicaraan soal kemampuan pertahanan Iran dalam pembicaraan P5+1 mendatang di Jenewa," lanjutnya.

Beberapa pejabat Barat, khususnya AS, menyerukan untuk memasukan program rudal Iran dalam pembicaraan dengan Rusia, Tiongkok, Prancis, Inggris, AS, dan Jerman. Tehran menduga itu bukan suara AS, tapi titipan Israel.

Israel adalah satu-satunya negara yang ketakutan dengan kemampuan rudal Iran.

"Iran akan melakukan apa pun untuk tujuan defensif," kata Velayati, yang juga mejabat Kepala Pusat Penelitian Strategis Iran.

Program rudal Iran, katanya, dirancang untuk pertahanan diri. Pencegahan, masih menurut Velayati, adalah fitur paling penting bagi Iran.

"Untuk memperkuat pertahanan, Iran tidak perlu mendapat ijin dari siapa pun atau merundingkan senjata yang dimiliki," demikian Velayati.


Credit INILAHCOM