Rabu, 07 September 2016

Kekayaan Bersih NKRI Adalah Rp 1.670 Triliun

 
Kekayaan Bersih NKRI Adalah Rp 1.670 Triliun 
 Foto: Ardan Adhi Chandra
 
Jakarta -Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat kekayaan bersih negara Indonesia sampai dengan 2015 adalah Rp 1.670 triliun. Ini meliputi tanah, jalan, hingga bangunan.

"Kekayaan bersih kita Rp 1.670-an triliun," ujar Dirjen Kekayaan Negara Kemenkeu, Sonny Loho, kepada detikFinance, Rabu (7/9/2016).

Bila melihat keseluruhan total aset, maka nilainya Rp 5.163 triliun. Namun untuk menghitung kekayaan bersih, harus dikurangi utang negara yang sekitar Rp 3.490 triliun.

"Aset dikurang utang baru dapat kekayaan bersih atau ekuitas," ungkapnya.

Penambahan aset seharusnya berjalan seiringan dengan belanja modal yang dianggarkan setiap tahunnya dalam APBN. Maka dari itu, harus ada pelaporan aset yang bertambah dari masing-masing Kementerian/Lembaga (K/L).

"Mestinya belanja modal dipastikan jadi aset tetap. Aset kan ada kas, investasi," imbuhnya.

Aset yang dilaporkan memiliki nominal di atas Rp 100 juta. Hal ini untuk memudahkan K/L dalam pelaporan.

"Aset itu bisa tanah, bangunan, mesin peralatan segala macam. Kalau komputer, meja kursi kan sekarang kalau itu urusan di K/L. Kan nilainya di bawah Rp 100 juta. Kalau segitu diurus sama K/L-nya," tukasnya.


Credit  detikfinance