Pesawat tempur koalisi melancarkan serangan yang menyasar orang-orang Houthi.
CB,
ADEN -- Bentrokan-bentrokan antara tentara yang didukung koalisi
pimpinan Arab Saudi dan militan Houthi yang bersekutu dengan Iran
berlangsung sengit dekat Hodeidah, Yaman selama akhir pekan. Sumber
militer mengatakan PBB berusaha merundingkan gencatan senjata untuk
menghindari kemungkinan serangan terhadap kota pelabuhan utama itu.
Satu serangan militer atau pengepungan atas kota di bagian barat yang
dikuasai Houthi dapat menimbulkan korban hingga 250 ribu orang.
Pelabuhan di Laut Merah itu memiliki peran strategis dan tumpuan harapan
bagi delapan juta orang Yaman yang menangani sebagian besar impor
komersial negeri itu dan pasokan bantuan.
Pertempuran
sengit pecah pada Jumat dan Sabtu di al-Durayhmi, kawasan pedesaan
tempat pasukan pimpinan Uni Emirat Arab. Pesawat-pesawat tempur koalisi
melancarkan serangan yang menyasar orang-orang Houthi. Seorang juru
bicara aliansi dukungan Barat itu yang sebagian besar negara-negara
Teluk tidak segera memberi tanggapan.