Rabu, 10 Desember 2014

Menhan Ryamizard Ryacudu Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir TNI AL


Menhan Ryamizard Ryacudu Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir TNI AL
Menteri Pertahanan Jenderal TNI Purnawirawan Ryamizard Ryacudu diangkat sebagai warga kehormatan KORPS MARINIR TNI AL di Lapangan Apel Hartini Kesatrian Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (9/12/2014).


CB, JAKARTA - Menteri Pertahanan Jenderal TNI Purnawirawan Ryamizard Ryacudu diangkat sebagai warga kehormatan KORPS MARINIR TNI AL di Lapangan Apel Hartini Kesatrian Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (9/12/2014). Berdasarkan pantauan di lokasi, prosesi pembaretan, diawali dengan masuknya 4 tank BMP-3F membentuk formasi di depan mimbar warna merah dengan membawa personil denjaka dan tafib, selanjutnya tiga penerjun free fall pembawa baret dan brevet mendarat di lapangan upacara Dankormar.
Sekitar pukul 11.40 WIB, Mayjen TNI (Mar) A. Faridz Washington menyerahkan dan memasangkan baret Marinir warna ungu dan menyematkan baret kehormatan trimedia serta bravet antiteror aspek laut.
Sebelum itu, Menhan Ryamizard yang tampil menggunakan seragam loreng Marinir tampil sebagai inspektur upacara.
Kedatangan Jenderal TNI (Purn) Ryamizad Rycudu disambut komandan Korp Marinir Mayjen TNI (Mar) A Farids Washinton setelah melalui jajar kehormatan.
Menhan Ryamizad akan menjadi orang yang ke 34 yang diangkat sebagai warga kehormatan korps Marinir TNI.
"Pengangkatan sebagai warga kehormatan Korps Marinir tersebut merupakan bentuk penghargaan dan penghormatan atas jasa-jasa Jenderal TNI," ujar Kepala Dispen Korps Marinir Letkol Marinir Suwandi.


Credit TRIBUNNEWS.COM