Jumat, 06 Maret 2015

Sabtu Besok, Ribuan Orang Ikuti Kirab Budaya di Yogyakarta


Sabtu Besok, Ribuan Orang Ikuti Kirab Budaya di Yogyakarta
Kirab budaya di Candi Mendut beberapa waktu lalu.  (Antara/ Anis Efizudin)
 
  CB - Sebanyak 3.500 orang akan berpartisipasi dalam kirab budaya menyambut Pisowanan Agung ke-26 Sri Sultan Hamengkubuwono X pada Sabtu, 7 Maret 2015.

Dikemas dalam Jogja Gumregah, dalam Pisowanan Agung Sri Sultan HB X sejumlah kegiatan juga akan digelar sejak Jumat 5 Maret 2015. "Bersamaan dengan Pisowanan Agung juga akan di launching branding baru logo Jogja Istimewa, serta Sabdatama Ngarso Dalem (Sri Sultan HB X)," kata Sekda Pemprov Daerah Istimewa Yogyakarta Ichsanuri..

Dalam kegiatan pesta rakyat tersebut, akan disiapkan sebanyak 120 tumpeng dan puluhan angkringan di sekitar alun-alun Utara. "Untuk kegiatan ini, yang sifatnya lebih kepada publikasi kami menganggarkan dari Dana Keistimewaan senilai Rp200 juta. Sedangkan untuk tumpengan dan lainnya adalah partisipasi masyarakat juga Pemda kabupaten dan kota," tambah Biworo Yuswantono dari Bappeda DIY.

Sementara itu, terkait dengan kegiatan kirab budaya, Hasto, selaku pelaksana kegiatan mengatakan kirab akan dimulai pukul 14.00 wib dengan start Parkir di Abu Bakar Ali kemudian melewati jalan Malioboro, titik Nol kilometer dan berakhir di Pagelaran Kraton.

"Untuk pelaksanaan kirab budaya akan diikuti 66 kontingen dari kota dan kabupaten di DIY dengan jumlah total peserta 3.500 orang," kata Hasto.

Adapun Pengamanan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan aparat kepolisian. "Ada sekitar 9 titik yang akan ditutup, selain jalan Malioboro, titik Nol kilometer, dan jalan Ibu Ruswo."

Sementara itu terkait dengan rencana launching branding baru logo Jogja Istimewa, Ketua Tim 11, Herry Zudianto mengatakan masyarakat dipersilakan menggunakan logo baru Jogja tersebut secara gratis.

"Tapi tidak dijadikan merek dagang, logo baru Jogja Istimewa silakan digunakan."


Credit  VIVA.co.id