Foto: DoordarshanNational
Jakarta - Hari ini Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) bersama IPB akan meluncurkan satelit di India. Perhitungan mundur pun telah dimulai sejak sehari sebelumnya untuk menyambut peluncuran satelit LAPAN-A3/IPB.
"Belum ada informasi perubahan, tapi sekarang sudah hitung mundur 24 jam sejak sore kemarin nggak ada info perubahan. Kalau ada perubahan itu LAPAN langsung diberitahu, setiap satu jam masih terus dipantau," ujar Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin, ketika dihubungi detikcom, Selasa (21/6/2016) malam.
Peluncuran satelit LAPAN-A3/IPB ini akan dilakukan di Pusat Antariksa Satihs Dhawan, Sriharikota, India pada pukul 10.55 WIB. Rencananya, akan digelar nonton bareng di kantor LAPAN Rumpin dan dihadiri beberapa tokoh.
"Wapres, Menristek dikti, dan Gubernur Jabar dijadwalkan akan mengikuti agenda ini," ujar Thomas.
LAPAN A-3 (dok. ISRO)
|
Satelit LAPAN A3 ini akan diluncurkan bersamaan dengan 19 satelit negara lainnya dengan cara menumpang roket India PSLV-C34. 19 satelit lainnya, yakni 3 satelit milik India, 2 satelit Kanada, 13 satelit Amerika Serikat, dan 1 satelit Jerman. Peluncuran satelit LAPAN A3 ini juga bisa dilihat secara streaming di website webcast.gov.in/live.
Misi satelit LAPAN A3 ini ada 4, yakni untuk pemotretan lahan pertanian, pemantauan kapal laut, pengukuran medan magnet bumi, dan uji hasil rekayasa Lapan. Thomas menjelaskan, peluncuran satelit ini sekaligus meresmikan sitem pemantauan maritim berbasis IPTEK penerbangan dan antariksa, sistem ini ada di dalam komponen satelit yang dikembangkan LAPAN.
"Sekarang sistem ini sudah mulai dikembangkan sebagian sudah ada. Itu berbasis satelit pemantauan awal, ditambah informasi pesawat tanpa awak, data info satelit untuk zona penangkapan ikan, dan informasi kondisi laut dan cuaca di laut," kata Thomas.
LAPAN- A3 (dok. LAPAN)
|
Satelit karya anak bangsa yang dikembangkan di Pusat Teknologi Satelit LAPAN, Rancabungur, Bogor ini membawa misi penginderaan jauh eksperimental untuk memantau lahan pertanian, maritim dan pemantauan medan magnet Bumi untuk penelitian.
"Satelit Lapan-A3 akan mengorbit secara polar dengan jangkauan ketinggian sekitar 500 km. Satelit ini mengelilingi bumi sebanyak 14 kali dan melintasi Indonesia 4 kali setiap harinya. Ini bekerjasama dengan IPB nanti IPB akan mengekstrak informasi pertanian," terang Thomas Djamaluddin, pada Senin (20/6) lalu.
Credit detikNews