Selasa, 29 November 2016

Kapal Iran Bidikkan Senjata ke Helikopter Militer Amerika


 
Kapal Iran Bidikkan Senjata ke Helikopter Militer Amerika
Helikopter militer AS, MH-60. Helikopter jenis ini telah dibidik senjata oleh kapal Iran di Selat Hormuz. Foto / REUTERS
 
WASHINGTON - Sebuah Iran kapal Garda Revolusi Islam Iran membidikkan senjata ke arah helikopter militer Amerika Serikat di kawasan Selat Hormuz. Pejabat pertahanan AS menyebut aksi kapal Iran itu sebagai tindakan tidak aman dan tidak profesional.

Aksi kapal Iran membidik helikopter militer AS itu terjadi Sabtu pekan lalu, namun baru diungkap para pejabat pertahanan AS kemarin. Insiden ini merupakan tindakan berani terbaru Iran sejak Donald Trump memenangkan pemilihan presiden AS pada 8 November 2016.

Selama kampanyenya, Trump bersumpah bahwa setiap kapal Iran melecehkan Angkatan Laut AS di Teluk akan “ditembak keluar dari laut air”, jika ia terpilih. Trump pada akhirnya terpilih sebagai presiden AS dan akan berkantor di Gedung Putih pada 20 Januari 2017 mendatang.

Tidak ada komentar dari Iran atas insiden tersebut. Tim transisi Trump juga belum menanggapi permintaan untuk komentar.

Para pejabat AS, yang berbicara dengan syarat anonim, mengatakan insiden itu terjadi ketika sebuah helikopter Angkatan Laut MH-60 terbang dalam jarak 0,5 mil (0,8 km) dari dua kapal Iran di perairan internasional. Salah satu kapal Iran kemudian membidikkan senjata pada helikopter tersebut.

”Perilaku oleh standar kami itu adalah provokatif dan bisa dilihat sebagai eskalasi,” kata salah satu pejabat AS, seperti dikutip Reuters, Selasa (29/11/2016). Belum jelas jenis senjata yang dibidikkan kapal Iran terhadap helikoter AS.



Credit  Sindonews