Rabu, 19 Desember 2018

Awasi China-Rusia, AS Pertimbangkan Pindahkan Pesawat Intai ke Alaska


Awasi China-Rusia, AS Pertimbangkan Pindahkan Pesawat Intai ke Alaska
Pesawat intai AL AS P-8 Poseidon. Foto/Istimewa

WASHINGTON - Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) sedang mempertimbangkan apakah akan menyebarkan pesawat intai P-8 Poseidon ke basis Perang Dingin di Alaska. Ini dilakukan dalam upaya untuk terus mengawasi gerakan China dan Rusia di Arktik.

"Teman-teman Rusia kami melakukan pemanasan di lima lapangan terbang dan 10.000 pasukan Spetsnaz (di Kutub Utara) dengan mengutip pencarian dan penyelamatan. Orang-orang China ada di sana. Semua orang di sana," kata Sekretaris Angkatan Laut AS Richard Spencer kepada anggota parlemen pekan lalu.

"Semua orang kecuali kami," balas Senator Alaska Dan Sullivan.

"Jika saya memiliki cek kosong untuk semuanya, itu akan sangat bagus untuk kapal-kapal yang mengeras es, tetapi dengan permintaan yang kita miliki sekarang ini tidak dapat terjangkau," kata Spencer lagi.

"Tapi kita harus naik ke sana. Saya bisa berkomitmen pada fakta bahwa kita berusaha mencari tahu bagaimana kita melakukan itu," imbuhnya seperti dikutip dari Sputnik, Rabu (19/12/2018).

Setelah sidang, Spencer mengatakan bahwa landasan terbang di pulau Adak - sebuah pulau terpencil yang berjarak ratusan mil dari pantai Alaska di rantai pulau Aleutian - dalam kondisi "sangat baik." Untuk membuat lapangan terbang bisa digunakan untuk Angkatan Laut. Divisi lain dari Angkatan Laut AS harus membayar untuk membersihkan hangar.

Sebelumnya, pejabat Angkatan Laut memperkirakan sekitar USD1,3 miliar akan diperlukan untuk membuka kembali pangkalan di Adak, tetapi Spencer mengatakan kepada anggota parlemen bahwa Angkatan Laut bisa "hidup" dengan belanja lebih sedikit untuk mendapatkan pangkalan dan beroperasi.

Wilayah Arktik diperkirakan memiliki 15 persen dari sisa minyak dunia dan sebanyak 30 persen dari deposit gas alam global.

Pada hari Selasa, Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengakui rencana AS di Arktik pada sesi akhir tahun yang diselenggarakan oleh dewan Kementerian Pertahanan Rusia. "Sejak Agustus, armada operasional kedua Angkatan Laut AS sedang dibuat. Tugas utamanya adalah memperluas kehadiran militer AS di Arktik," kata Shoigu.

Laksamana Muda Rusia Viktor Kochemazov, kepala pelatihan tempur untuk Angkatan Laut Rusia, mengatakan pada 2017: "Di masa depan, kami berencana untuk lebih meningkatkan kehadiran kami di wilayah Arktik sebagai masalah keamanan negara nasional." 



Credit  sindonews.com