Polisi anti-terorisme Malaysia bersiaga di Bandara Internasional Manila -- AFP / JAY DIRECTO
Inspektur Jenderal Polisi Khalid Abu Bakar mengatakan, Senin (6/4/2015), dua dari 17 yang ditangkap baru saja kembali dari Suriah. Detail 15 terduga militan lainnya akan diumumkan dalam pernyataan resmi.
Dengan penangkapan ini, jumlah terduga militan yang diyakini mendukung kelompok militan Islamic State (ISIS) sejak tahun lalu di Malaysia mencapai 92.
Penangkapan terbaru terjadi beberapa hari setelah Kementerian Dalam Negeri melayangkan proposal undang-undang anti-terorisme terbaru. Lewat UU itu, pemerintah dapat menangkap seseorang tanpa melewati persidangan.
UU bernama Prevention of Terrorism Act (Pota) diumumkan seiring meningkatnya kekhawatiran terhadap ISIS. Sejumlah warga Malaysia dilaporkan telah pergi ke luar negeri untuk bergabung dengan ISIS.
Pota juga dapat menyita paspor seseorang yang dicurigai terlibat atau mendukung aksi terorisme.
Credit Metrotvnews.com