Kamis, 23 April 2015

Badrodin: Saya yang Pegang Komando!


 
fidel ali Kapolri Jenderal Badrodin Haiti


JAKARTA, CB — Kepala Polri Jenderal (Pol) Badrodin Haiti membantah kepemimpinannya dan Wakapolri Komjen Budi Gunawan di Polri diibaratkan sebagai matahari kembar. Ia menegaskan, Kapolri-lah yang memegang arah komando institusi.

"Enggak ada matahari kembar. Deskripsi kerja sudah jelas. Saya Kapolri, saya yang pegang arah komando," ujar Badrodin saat bincang santai di ruangannya, Kompleks Mabes Polri, Kamis (23/4/2015).
Badrodin heran dengan polemik yang muncul di masyarakat soal pemilihan Budi Gunawan sebagai Wakapolri. Menurut Badrodin, publik terlalu berpikiran negatif terhadap mantan Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian tersebut.

"Belum berjalan sudah pesimis, sudah negatif, sudah dianggap, wah ada begini, ada begitu. Dalam Islam itu namanya suudzon. Dosa itu. Pikiran itu jangan negatif, tapi positif," lanjut dia.
Badrodin meminta publik melihat pelantikan Budi Gunawan dari sisi positif, yakni Budi memiliki kelebihan karakter dibandingkan sosok perwira tinggi yang lain. Badrodin pun berharap kelebihan Budi itu dapat berimbas pada reformasi institusi Polri.

"Memandang orang itu harus kelebihan dan kekurangannya agar seimbang karena tidak ada orang sempurna. Persoalannya bagaimana kita bisa mengeksplor kelebihannya itu demi memperbaiki polisi," ujar Badrodin.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal (Pol) Badrodin Haiti resmi melantik Komjen Budi Gunawan sebagai Wakapolri, Kamis pukul 14.00 WIB. Pelantikan itu berlangsung tertutup. Informasi yang dihimpun Kompas.com, acara pelantikan Budi Gunawan dilangsungkan di Lantai II Gedung Utama Mabes Polri.


Credit  KOMPAS.com