Senin, 01 Juni 2015

Inilah Syarat Jadi Agen Rahasia FBI

Ilustrasi (Foto: AFP)
Ilustrasi (Foto: AFP)
WASHINGTON  (CB) - Anda kepingin jadi agen rahasia Biro Investigasi Federal Amerika Serikat (FBI) seperti yang sering terlihat di film laga? Simak dulu syarat-syarat jadi agen rahasia dunia, seperti yang dipaparkan berikut ini.
Untuk pertama kalinya dalam 16 tahun, FBI memasukkan syarat tes kebugaran dalam rangkaian tes penerimaan. "Hidup rekan Anda dan orang-orang yang Anda lindungi bergantung pada kemampuan Anda berlari, bertarung dan menembak, tidak peduli pekerjaan apa yang Anda kerjakan," kata Direktur FBI, James B Comey, kepada The New York Times, Senin (1/6/2015).
Kini, sebanyak 13.500 orang agen FBI di seluruh penjuru dunia haru melewati tes kebugaran yang diselenggarakan hingga Oktober 2015. Hasil tes akan dimasukkan dalam catatan performa tahunan.
Tes tersebut dirancang untuk memastikan seorang agen dapat bergerak cepat selama penembakan, mengejar tersangka, dan menahan tersangka. Tidak ada batasan berat badan dalam tes, tapi agen tersebut harus mencapai persyaratan dalam empat latihan kebugaran yang dirancang berdasarkan usia dan gender.
Bagi Anda yang tertantang menjalani tes layaknya agen FBI, coba lakukan tes kebugaran berikut ini.
Bagi pria berusia 20 hingga 29 tahun, harus menyelesaikan rangkaian tes kebugaran berupa:
- 38 sit up dalam 1 menit,
- 29 push up tanpa henti,
- 300 meter renang jarak pendek dalam 59 detik,
- 1,5 mil atau sekira 2,4 kilometer lari dalam 12 menit 29 detik.
Bagi perempuan berusia 20 hingga 29 tahun, harus menyelesaikan rangkaian tes kebugaran berupa:
- 32 sit up dalam 1 menit,
- 15 push up tanpa henti,
- 300 meter renang jarak pendek dalam 71 detik,
- 1,5 mil atau sekira 2,4 kilometer lari dalam 15 menit 5 detik.
Sementara, untuk agen yang lebih tua, persyaratan berbeda. Bagi mereka yang lebih berumur, persyaratannya menjadi lebih ringan.
Bagi pria berusia 50 hingga 59 tahun, harus menyelesaikan rangkaian tes kebugaran berupa:
- 24 sit up dalam 1 menit,
- 13 push up tanpa henti,
- 300 meter renang jarak pendek dalam 83,2 detik,
- 1,5 mil atau sekira 2,4 kilometer lari dalam 15 menit 14 detik.
Bagi perempuan berusia 50 hingga 59 tahun, harus menyelesaikan rangkaian tes kebugaran berupa:
- 14 sit up dalam 1 menit,
- 5 push up tanpa henti,
- 300 meter renang jarak pendek dalam 11,32 detik,
- 1,5 mil atau sekira 2,4 kilometer lari dalam 19 menit 10 detik.



Credit  Okezone